Categories
Artikel

Belajar Bahasa korea

Halo, Sahabat PENA!
Kari ini mimin mau ngajarin kalian belajar bahasa Korea nih. Saat ini, kita benar-benar bisa merasakan gimana populer-nya Korea kan? Mulai dari K-Pop, K-Drama, K-Film, sampai K-Food, semua yang berhubungan dengan Korea sangatlah memiliki banyak peminat.🤭

Oke deh, langsung aja tanpa bertele-tele lagi. Kali ini, mimin akan jelaskan terlebih dahulu bagaimana urutan kalimat dalam bahasa Korea. Dalam bahasa Korea, urutan kalimatnya adalah Subjek + Objek + Predikat. Semisal nih, kalau dalam bahasa Indonesia: “Saya makan nasi*.
Maka, urutan kalimat dalam bahasa Korea menjadi:” Saya nasi makan”.

Jangan dibuat terlalu bingung ya. Pokoknya, kalau kalian sudah paham bagaimana urutan kalimat dalam bahasa Korea, maka selanjutnya saat menerjemahkan akan lebih mudah. Sekarang ayo coba terjemahkan kalimat tersebut ke dalam bahasa Korea😊
Saya: 저는 (jeo-neun)
Makan: 먹어요 (meo-geo-yo)
Nasi: 밥을 (bab-eul)

Kemudian jika digabung, maka kalimatnya menjadi: 저는 밥을 먹어요 (Jeo-neun bab-eul meo-geo-yo). Selesai deh🥳

Gimana? Lumayan simple, kan? Sekarang, mimin punya kuis untuk kalian. Bahasa koreanya “aku cinta kamu” itu apa ya? Kalimat itu sering banget muncul di drama-drama loh. Silahkan tulis jawaban kalian di bawah ya.

Semoga bermanfaat dan harap nantikan konten dari mimin IM yang berikutnya🤗

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *